Kader Jumantik Desa Pendarungan Berlebaran Di Rumah Ibu Kades Pendarungan

  • Whatsapp

Pendarungan – Masih dalam suasana lebaran hari raya Idul Fitri 1445 Hijriah, kader jumantik Desa Pendarungan diketahui telah berkunjung ke rumah ibu Kades Pendarungan yaitu Febria Dewi Pramita pada hari Kamis, 18 April 2024.

Kunjungan yang dilakukan oleh kader jumantik Desa Pendarungan kali ini adalah untuk bersilaturahmi dan sekaligus untuk berlebaran atau halal bihalal dengan keluarga dari isteri Kades Adi dari Desa Pendarungan tersebut.

Selain itu, salah satu topik yang dibahas dalam kunjungan yang dilakukan oleh para kader jumantik pada Kamis malam tersebut yaitu terkait pencegahan DBD atau demam berdarah yang disebabkan maraknya nyamuk dan jentik-jentiknya dilingkungan sekitar warga beberapa waktu terakhir sebagai akibat mulai tingginya intensitas hujan di wilayah Kabupaten Banyuwangi termasuk di Desa Pendarungan itu sendiri.

Semoga dengan adanya kunjungan yang dilakukan oleh para kader jumantik Desa Pendarungan kali, nantinya bisa semakin mempererat hubungan antara keluarga ibu Kades Febria Dewi Pramita dengan para kader jumantik yang berkunjung untuk berlebaran atau halal bihalal tersebut. ( Fariz – Jurnalis Desa )

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *