Pendarungan, Banyuwangi – Penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) desa Pendarungan tahun 2023 desa pendarungan triwulan I bulan Januari – Maret di laksanakan Balai desa Pendarungan, pada Rabu ( 8/3/2023 ) jam 08.00 WIB.
Sebanyak 50 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) desa Pendarungan menerima BLT-DD pada Triwulan I.
Hal ini, untuk mendukung progam pemerintah pusat dalam hal pengentasan angka kemiskinan akibat pandemi Covid-2019.
Adapun yang menghadiri dalam kegiatan itu meliputi Kepala Desa Pendarungan adi purwanto, S.Pd., Haris Cahyono selaku Pendamping Desa, Sugiyanto selaku Anggota BPD, Kiroma selaku Anggota BPD, dan 50 KPM.
Kepala Desa Pendarungan berharap dengan adanya bantuan langsung dana desa ini bisa membantu perekonomian masyarakat desa pendarungan yang sudah terdata hasil Musdes desa.
“Mohon gunakan dana ini dengan sebaik baiknya ditahun 2022 sebanyak 101 kpm penerima bantuan ini,untuk tahun 2023 ini berkurang menjadi 50 kpm sesuai hasil musdes khusus desa,” harapnya.
Sementara Pendamping Desa, Haris Cahyono menuturkan penyaluran BLT-DD dapat terealisasi dengan baik dan bisa membawa manfaat yang besar untuk 50 KPM di desa pendarungan ini.(Faris – Jurnalis Desa)